Written By Unknown on Sunday, July 13, 2014 | 2:59 PM

Risty Tagor! Artis cantik berwajah manis yang terkenal dengan salahsatu perannya dalam sebuah film berjudul "Pocong 2" merupakan salah satu inspirasi gaya hijab selebriti Indonesia yang dikenakannya sampai saat ini.

Risty Tagor kini tampil lebih religius dengan mengenakan jilbab dan hijab. Namun Risty tak ingin dirinya disebut sebagai Islam KTP belaka. Sebab selain berhijab, Risty selalu berusaha mengikuti ajaran agamanya termasuk shalat lima waktu dan ibadah-ibadah lainnya.

Menurut Risty, awalnya tatkala ia berhijab sempat menimbulkan pro dan kontra. Namun, baginya itu tidak dipermasalahkan. Apalagi keinginan berhijab karena mendapat hidayah, termasuk dari beberapa sinetron yang pernah ia mainkan.

Selain menjadi model fashion busana muslimah, saat ini Risty Tagor merintis  bisnis dalam dunia fashion busana muslim. Risty mengaku bisnisnya itu bertujuan membantu muslimah untuk menutup auratnya dengan busana yang simpel dan nyaman dipakai seperti yang ia gunakan dalam kesehariannya.

Gaya hijab Risty Tagor ini boleh anda di coba para wanita muslimah. Silahkan simak gambar dan ulasannya contoh beberapa hijab yang pernah dipakai Risty tagor.

1. Kerudung biru-ungu, baju kaos dan rok motif garis lebar

2. Kerudung hijau, baju pink-krem dan celana panjang coklat muda

3. Kerudung motif bunga, baju kaos kuning dan gamis pink

4. Kerudung ungu-abu, baju kuning dan rok panjang abu tua

5. Kerudung abu aksesoris hijab dan gamis putih corak bunga

6. Kerudung dan pakaian full berwarna putih

7. Kerudung dan pakaian full berwarna merah marun

Nah itulah beberapa gambar beserta ulasan model busana hijab ala Risty Tagor, salahsatu artis Indonesia yang mendapat hidayah untuk memakai hijab dalam kehidupannya.

Semoga anda bisa mencontoh artis cantik ini apabila anda saat ini masih belum konstan dalam mengenakan hijab dalam keseharian anda. gunakan beberapa hijab ala artis agar anda tetap terlihat cantik meski tertutup dengan jilbab yang anada pakai.

Bagaimana, mana hijab ala Risty yang menurut anda cocok anda kenakkan?

0 comments:

Post a Comment

Tutorial Hijab© 2015. All Rights Reserved. Template By Nova FR Blogger